Coretan hati

sebuah pemikiran nurani

Selasa, 29 Maret 2011

keserakahan birocrazy

berderu roda dalam lingkaran sistem...
manipulasi sudah menjadi aksi mereka
angkat sini tutup sana..
wow....kemerdekaan demokrasikah ini?

hmmm...
idealisme tak bisa terang lagi
mereka luntur, terkelupas,
bukan lekang karena waktu
bukan juga lekang karena panas matahari...
runtuh hanya karena termakan ketakutan...
ketakutan yang datang karena tipisnya iman..
begitu tipisnya sehingga mengikis akal...
tumpul dan berkarat...

bayangan kekurangan selalu masuk
selalu bercampur dalam hembusan nafas mereka
dalam aliran darah mereka tergambar
bulir bulir darah dengan warna khas "KESERAKAHAN"
membekas pada hati mereka...
mereka tak tahu bahwa ke khas an tersebut adalah racun...
tak ayal hati sebagai saringan racun pun menjadi rusak..
terlalu berat untuk menahan gerusan2 iman yang terkikis

mungkin belum pernah mereka temui
seekor burung yang di pagi buta berlari,
terbang kesana kemari,lalu di sore yang kelam pun mereka kembali
dengan rizqi Nya....
mungkin mereka tak pernah tahu mengapa dijadikannya siang dan malam
mungkin mereka hanya tau, uang adalah kehidupan......

Tidak ada komentar:

Posting Komentar